Jumat, 20 Januari 2012

Peserta Seminar, Panitia Pelaksana dan Pengurus Ipelmasra berpose bersama
Nagan Raya- Ikatan Pelajar Mahasiwa Nagan Raya (IPELMASRA), Banda Aceh melaksanakan Seminar Leadership untuk pengurus OSIS tingkat SMA yang ada di seluruh Kabupaten Nagan Raya, Sabtu (12/11) bertempat di Aula Kanor Bupati Nagan Raya.

Ketua Umum IPELMASRA, Wirduna Tripa berharap agar dengan pelaksanaan kegiatan ini dapat memicu motivasi para pelajar SMA dalam berorganisasi "Melalui organisasilah kita melatih para generasi bangsa untuk menumbuhkan sikap dan karekter kepemimpinan. Generasi muda Nagan Raya harus punya jiwa kepemimpinan yang tinggi" harap Wirduna, dalam sambutannya.

Kegiatan tersebut diikuti oleh 18 SMA yang ada di Nagan Raya "Kita sudah berpaya mengundang semua SMA, Alhamdulilah hampir 80% sekolah mengirimkan delegasinya" ungkap Agus Jalizar, Ketua Panitia Pelaksana. Sementara itu, Kepala Dinas Pendidikan, Drs. Said Mahdi, dalam sambutannya menyampaikan bahwa kegitan seperyi ini sangat penting dilakukan untuk menambah wawasan dan ilmu para pelajar tentang keorganisasi serta pembentukan jiwa kepemimpinan. "Kami sangat mendukung sepenuhnya kegitan yang dilaksanakan oleh Ipelmasra ini" ungkapnya.

Kamis, 19 Januari 2012

Istana One and Two Nagan Raya

Kantor DPRK Nagan Raya
Kantor Bupati Nagan Raya
Rumah Ketua DPRK Nagan Raya
Ini adalah rumah Bupati Nagan Raya

Minggu, 08 Mei 2011

Maulid Idang Nagan Raya

Tamu undangan sedang menikmati hidangan maulid
T.M.Rafsanjani, Ketua Panitia
Banda Aceh- Ikatan Pelajar Mahasiswa Nagan Raya (IPELMASRA) dan Ikatan Kekeluargaan Nagan Raya (IKNR), Banda Aceh mengadakan peringatan Maulid Akbar Minggu (8/5) bertempat di Asrama Haji Banda Aceh.

Kegiatan tersebut merupakan rutunitas tahunan yang dilaksanakan oleh mahasiswa dan masyarakat Nagan Raya Banda Aceh. "selain dari memperingati hari lahirnya rasullah, kegiatan ini juga menjadi sebagai momentum silaturhami antarsesama masyrakat dan mahasiswa Nagan Raya di Banda Aceh" ungkap Wirduna Tripa, Ketua Umum IPELMASRA.

Rangkaian kegiatan maulid juga diisi dengan zikir dan ceramah maulid yang disampaikan oleh Ustaz Yusuf. Pelaksnaan maulid Nagan Raya ini terlihat sangat berbeda dengan maulid warga lainnya yang ada di Banda Aceh. Sebab, maulid Nagan Raya lebih bergezah dengan penyajian idang ala Nagan Raya. "Tahun ini Alhamdulilah kita berhasil mengumpulkan 37 idang dari tokoh masyarakat Nagan Raya Banda Aceh" kata T.M. Rafsanjani, Ketua Panitia Pelaksana.

Kegiatan tersebut juga ikut dihadiri oleh Bupati Nagan Raya yang diwakili oleh Kepala Dinas Syariat Islam, juga Ketua DPRK Nagan Raya, Samsuardi/Juragan.

Selasa, 08 Februari 2011

Slide IPELMASRA

Sanggar Gelanggang Kreativitas Mahasiswa Nagan (Gerhana) IPELMASRA



n

Sanggar Gelanggang Mahasiswa Nagan (Gerhana) adalah sanggar binaan Ikatan Pelajar Mahasiswa Nagan Raya, Banda Aceh. Mulanya sanggar ini hanya latihan tarian ranup lampuan yang akan disiapkan untuk ditampilkan pada saat pelantikan pengursu Ipelmasara periode 2010-2012. Selanjutkan, tarian tersebut pun, oleh Ketua Umum Ipelmasara, Wirduna Tripa beserta pengurus Bidang Keputrian Ipelmasra sepakat untuk membentuk Sanggar yang dinamakan Sanggar Kreativitas Mahasiswa Nagan yang diakronimkan dengan sebutan Gerhana.

Kemudian, sanggar tersebutpun dijadikan sebagai sanggar utama Ipelmasra. Sanggar ini resmi terbentuk setelah pelantikan Pengurus Ipelmasara Perioode 2010-2012 tepatnya bulan November 2010.

Hutan Habis, Banjir Datang




Logo Ikatan Pelajar Mahasiswa Nagan Raya (IPELMASRA)